6+ Pondok Pesantren Terbaik di Kabupaten Kuningan yang Menjadi Pilihan
Menemukan pesantren yang berkualitas bagus di Kabupaten Kuningan yang berada di Jawa Barat ini bukan hal yang sulit. Alasannya karena Kabupaten Kuningan juga tidak kalah dengan daerah lainnya yang memiliki sejumlah pesantren ternama. Jika dilihat melalui data, terdapat 100 lebih pesantren yang terdaftar di kabupaten ini.
Apa saja nama dan dimana letak pesantren-pesantren tersebut? Yuk simak informasi beberapa daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Kuningan di bawah ini.
Pesantren di Kuningan
Perkembangan Agama Islam di Kuningan dimulai dari kedatangan Syeh Syarif Hidayatullah (Sunan Ampel) pada tahun 1470 di Cirebon. Beliau mendapatkan tugas untuk menyebarkan Agama Islam di Jawa barat. Kemudian pada tahun 1981, beliau datang ke Luragung Kuningan yang pada saat itu termasuk daerah Cirebon Selatan.
Agama islam pun semakin berkembang pesat di kabupaten ini hingga sekarang. Hal tersebut dapat terbukti dari banyaknya pemeluk agama islam dan sekolah-sekolah berbasis islam seperti pesantren di Kabupaten Kuningan hingga sekarang.
Daftar Pondok Pesantren di Kabupaten Kuningan
Dari keseluruhan total daftar pesantren di Kuningan, hanya 5 pondok pesantren yang akan dibahas lengkap berikut ini.
1. Pesantren Al-Anwar
Pertama, ada Pesantren Al Anwar yang didirikan pada tahun 1926 oleh KH Anwar bin KH Rumli. Beliau beserta sang istri berjuang memperkenalkan Agama Islam di kampungnya karena pada saat itu pendidikan Agama Islam masih sangat minim.
Sebelum wafat, beliau telah berpesan kepada para putranya untuk meneruskan perjuangan memimpin pesantren ini.
Selain pesantren, lembaga pendidikan yang didirikan oleh Pesantren Al Anwar terdiri dari MTs, MA, dan Madin. Pesantren Al Anwar beralamat di Dusun Kliwon, Desa Kadugede, Kecamatan Kadugede, Kabupaten Kuningan, nomor telepon 0813-2071-0941.
2. Pondok Pesantren ‘Ainurrafiq
Selanjutnya ada Pesantren 'Ainurrafiq yang berada di Jalan Pemuda No 001, Desa Panawuan, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, dengan nomor telepon (0232) 615096. Pesantren 'Ainurrafiq Kuningan secara resmi beroperasi pada tahun 2002.
Pesantren satu ini berada di bawah manajemen Yayasan ‘Ainurrafiq. Ini merupakan pondok pesantren terpadu yang menggunakan kurikulum pesantren salaf dan kurikulum dari Diknas.
Pesantren 'Ainurrafiq menggunakan sistem pendidikan terpadu untuk para santrinya selama 24 jam penuh dengan berfokus pada 3 pusat pendidikan, yaitu pendidikan asrama, sekolah, dan juga lingkungan.
3. Pondok Pesantren Husnul Khotimah
Daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Kuningan berikutnya adalah Pondok Pesantren Husnul Khotimah.
Pondok Pesantren ini dibangun di atas lahas seluas 6 hektar pada tahun 1994. Tujuan utama dari pembangunan pesantren ini adalah ingin memenuhi kebutuhan masyarakat mengenai sistem pendidikan agama islam yang terpadu, modern, serta sistematis, namun dengan tetap mempertahankan pola Salafiyah.
Pendidikan formal di Pesantren ini terdiri dari MTs Husnul Khotimah dan MA Husnul Khotimah, sedangkan pendidikan non formal terdiri dari Madrasah Diniyah, Tahfidzil Qur'an, dan Takhassus Kitab Kuning.
4. Pondok Pesantren Binaul Ummah
Secara hukum, pondok pesantren ini berada di bawah naungan Yayasan Pondok Pesantren Binaul Ummah Kuningan yang awalnya akta pendirian pada tahun 2002 kemudian diganti menjadi tahun 2007.
Saat ini, Pondok Pesantren Binaul Ummah diasuh oleh KH Ahmad Taufik Lc. Lembaga pendidikan yang berada di bawah yayasan Binaul Amal antara lain adalah SMA Binaul Ummah, SMP Binaul Ummah, SDIT Binaul Ummah, RA Binaul Ummah, dan lainnya.
Pondok Pesantren Binaul Ummah beralamat di Jalan Raya Cipari, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan. Untuk pendaftaran dan informasi selengkapnya dapat menghubungi (0232) 888144 atau kunjungi situs https://binaulummah-kng.ponpes.id.
5. Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin
Pesantren ini berada di bawah manajemen Yayasan Pendidikan Islam Al-Multazam Husnul Khotimah Kuningan Provinsi Jawa Barat. Yayasan tersebut didirikan pada tahun 2002 dan saat ini diasuh oleh KH. Adin Nurhaedin, Lc.
Selain pesantren, Yayasan Al Multazam Kuningan juga menyelenggarakan pendidikan formal seperti STIQ, SMAIT, SMPIT, SDIT, dan TKIT. Pesantren ini beralamat di Desa Maniskidul, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, nomor telepon (0232) 613805. Anda juga bisa mengunjungi situs www.almultazam.sch.id untuk informasi selengkapnya.
6. Pondok Pesantren Islam Al Madani
Informasi lainnya tentang adanya daftar pondok pesantren terbaik di Kabupaten Tulang Bawang adalah PonPes Al Madani yang menjadi tipe lembaga pendidikan di bawah naungan Da'wah Islamiah dengan konsep menggabungkan dua tertib pondok. Antara salafiah dan pondok pesantren modern.
Informasi lainnya tentang adanya daftar pondok pesantren terbaik di Kabupaten Tulang Bawang adalah PonPes Al Madani yang menjadi tipe lembaga pendidikan di bawah naungan Da'wah Islamiah dengan konsep menggabungkan dua tertib pondok. Antara salafiah dan pondok pesantren modern.
Alamat lengkap Pondok pesantren di Jawa Barat ini berada di Jalan Raya Garawangi, Desa Purwasari, Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan.
Untuk Anda yang sedang mencari pesantren di Kuningan, Provinsi Jawa Barat, 6 daftar nama pondok pesantren di Kabupaten Kuningan di atas bisa jadi alternatif terbaik. Semoga artikel ini memberikan wawasan dan referensi yang mendalam. Trimakasih,
2 komentar untuk "6+ Pondok Pesantren Terbaik di Kabupaten Kuningan yang Menjadi Pilihan"